Prevalensi kasus anemia di Indonesia yang setiap tahunnya mengalami peningkatan harus menjadi perhatian dan ditindaklanjuti dengan baik. Pemeriksaan skrining anemia seperti pemeriksaan Hemoglobin (Hb) perlu dilakukan sebagai upaya deteksi dini kasus anemia pada anak-anak. Sebagai calon tenaga kesehatan, mahasiswa Program studi D3 Teknologi Laboratorium Medis (TLM) STIKES Guna Bangsa Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan dengan tajuk “Cintai Diri, Cegah Anemia” tepatnya di Panti Asuhan Al-Hikmah Cangkringan pada hari jumat 14 Juni 2024. Pada rangkaian kegiatan yang pertama dilaksanakan penyuluhan kesehatan dengan materi tentang anemia dan pentingnya mengetahui golongan darah yang dihadiri oleh anak-anak Panti Asuhan Al-Hikmah Cangkringan sebanyak 19 orang. Penyuluhan tersebut disampaikan oleh mahasiswa PKMD dan didampingi oleh dosen pembimbing PKMD STIKES Guna Bangsa Yogyakarta.
Pada kegiatan yang kedua yaitu pemeriksaan kesehatan. Pemeriksaan dilakukan oleh mahasiswa PKMD yang meliputi pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan kadar Hemoglobin (Hb) dalam darah dan pemeriksaan golongan darah. Anak-anak terlihat sangat antusias dan menikmati proses pemeriksaan tersebut dengan riang gembira. Hasil pemeriksaan lalu dikonsultasikan kepada dosen pembimbing PKMD dan untuk hasil pemeriksaan golongan darah diberikan kepada masing-masing anak untuk disimpan.
Program Praktek Kerja Masyarakat Desa (PKMD) ini dilaksanakan setiap tahun oleh mahasiswa program studi D3 Teknologi Laboratorium Medis (TLM)STIKES Guna Bangsa Yogyakarta semester 6. Melalui program ini mahasiswa dapat meningkatkan kesadaran akan kesehatan di masyarakat sekaligus mempraktikkan metode pemeriksaan Hemoglobin dalam darah yang merupakan metode skrining anemia pada pasien.
Jl. Padjajaran Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta 55283
Daftar di STIKes Guna Bangsa Yogyakarta dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih di bidang kesehatan untuk calon mahasiswa.
STIKes Guna Bangsa Yogyakarta